BAB III. SEJARAH PERHOTELAN INTERNASIONAL

 

BAB III. SEJARAH PERHOTELAN INTERNASIONAL

Sejarah keberadaan hotel sangat berkaitan dengan perkembangan peradaban manusia. Kebutuhan akomodasi sudah ada sejak manusia mulai bermigrasi, berpindah tempat ke tempat lainnya.

Ketika itu manusia melakukan perjalanan jauh menggunakan alat transportasi menggunakan bantuan hewan seperti kuda dan unta bahkan hanya berjalan kaki saja.

Dikarenakan masih banyaknya wilayah pedesaan, maka orang yang singgah di suatu tempat tidak dikenakan biaya. Namun seiring bertambahnya waktu, mulai banyak orang yang menyewakan kamar untuk di singgahi sementara.

Sejarah industri perhotelan dimulai pada awal abad 15, Beberapa negara Eropa seperti Perancis dan Inggris mulai mewajibkan untuk mendaftarkan rumah penginapannya secara resmi.

Kemudian pada awal abad 17, tepatnya pada tahun 1760 daratan Eropa dan Amerika mulai dibangun konstruksi bangunan hotel yang sangat megah.

Pada tahun inilah awal mulai industri perhotelan di Eropa mulai berkembang.

Pada awal abad ke 18 di bangunlah hotel dengan nama Le Grand Hôtel du louvre Paris dan operasikan pada tahun 1855 dan 1887. Hotel ini merupakan salah satu hotel yang berada di Eropa dan dibangun khusus untuk para elite traveller dari seluruh dunia.

Abad ke 19 adalah masa keemasan perkembangan industri perhotelan pada jaman itu. Banyak sekali hotel mewah yang dibangun dan beberapa arsitek yang sangat terkenal seperti Marchisio dan Prost merancang bangunan hotel yang sangat indah di Eropa.

Pada abad 20 seperti sekarang ini sudah jelas dengan perkembangan teknologi yang sangat pesat. Semua kegiatan perhotelan tidak akan bisa lepas dari internet.

 


 

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama